Hafal Alquran, 894 Pelajar di Kota Banjar Diwisuda

Budiana Martin
Hafal Alquran, 894 Pelajar di Kota Banjar Diwisuda. Foto: iNewsCiamisRaya.id/Budiana Martin

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Sebanyak 894 pelajar di Kota Banjar, Jawa Barat, mengikuti Wisuda Tahfidz Alquran angkatan II tingkat SD dan SMP.

Acara tersebut berlangsung di Aula Somahna Bagja Dibuana, Sekretariat Daerah Kota Banjar, pada Senin (24/6/2024).

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Banjar, Kaswad, mengungkapkan bahwa ratusan pelajar dari berbagai sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Banjar turut serta dalam wisuda ini.

"Ada 894 pelajar tingkat SD dan SMP se-Kota Banjar yang diwisuda tahfidz Alquran hari ini," ujar Kaswad.

Program hafalan Alquran ini merupakan bagian dari program Semesta (Sepuluh Menit Tahfidz Al-Quran) yang diluncurkan pada tahun 2023.

Program ini bertujuan untuk memperkuat iman dan taqwa serta menumbuhkan karakter positif pada para pelajar.

"Program Semesta ini tidak hanya tentang hafalan juz Alquran saja, tetapi juga pembelajaran dasar-dasar dan perilaku yang positif," tambah Kaswad.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network