Gus Deni Sagara dan Santri Tasikmalaya Gelar Doa Bersama untuk Kemerdekaan Palestina

Kristian
Gus Deni Sagara dan Santri Tasikmalaya Gelar Doa Bersama untuk Kemerdekaan Palestina. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Dalam acara Tasikmalaya Bersholawat, Gus Deni Sagara bersama ratusan warga dan para santri menggelar doa bersama untuk kemerdekaan Palestina, yang saat ini tengah dibombardir oleh umat Yahudi Israel.

Doa bersama ini dilaksanakan di lapangan Kampung Pasirjaya, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Purbaratu, Kota Tasikmalaya, pada Minggu (9/6/2024).

Gus Deni Sagara memimpin langsung doa tersebut, menyampaikan bahwa sebagai sesama makhluk di muka bumi, khususnya sesama umat Islam. Mereka mendoakan dengan penuh ketulusan dan keikhlasan.

Gus Deni merasa prihatin atas bencana kemanusiaan yang menimpa warga Palestina, di mana zionis Israel memborbardir manusia-manusia yang tidak berdosa.

"Kita sebagai umat Islam yakin bahwa di balik semua ini terdapat hikmah yang luar biasa. Kami berdoa agar masyarakat Palestina diberikan kekuatan lahir dan batin serta diselamatkan oleh Allah SWT," kata Gus Deni.

Gus Deni juga mengapresiasi sikap konsisten Pemerintah Republik Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan Palestina.

"Kami mengapresiasi sikap Pemerintah RI yang luar biasa konsisten dalam memperjuangkan kemerdekaan Palestina," tuturnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network