Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang Balai POM di Kota Tasikmalaya, Ghiza menyatakan akan meningkatkan publikasi melalui media sosial dan media massa. Ia juga mengajak masyarakat untuk mengikuti informasi terbaru mengenai obat dan makanan melalui berbagai platform media sosial Balai POM.
"Dari segi pengawasan obat dan makanan, kami akan terus melakukan pengawasan sesuai peraturan yang berlaku untuk memastikan keamanan bagi masyarakat," kata Ghiza. "Harapannya, pelayanan kami dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait