Jembatan Penghubung antar Desa di Tasikmalaya Ambruk akibat Hujan Deras

Indra Sanjaya
Jembatan Penghubung antar Desa di Tasikmalaya Ambruk akibat Hujan Deras. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Indra Sanjaya

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Jembatan Cikiara, yang menghubungkan antara Desa Purwaraharja dan Desa Ciroyom, di Kecamatan Bojonggambir, Kabupaten Tasikmalaya, ambruk setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

Menurut Kepala Kewilayahan (Kawil) Desa Purwarahaja, Toni, jembatan tersebut roboh setelah hujan deras dengan intensitas tinggi. Jembatan ini penting sebagai sarana transportasi antar desa.

"Malam ambruknya sekira pukul 19.00 WIB setelah adazan Isa," tutur Toni Kawil Desa Purwaraharja kepada iNewsTasikmalaya.id, Jumat (26/4/2024).

Toni menjelaskan, robohnya jembatan ini disebabkan oleh tingginya curah hujan serta meningkatnya debit air sungai Cikiara.

"Pondasi jembatan terkikis oleh air sungai yang meluap sehingga ambruk," tambahnya.

Untuk memfasilitasi mobilitas warga antar dua desa, warga setempat bersatu untuk membangun jembatan darurat.

"Jembatan darurat dibuat agar dapat dilintasi oleh pejalan kaki dan kendaraan roda dua," jelasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network