Pelaksanaan sholat Id dimulai sekitar pukul 06.30. Bertindak sebagai khatib, Ustad Ade Akmar, yang biasa menjadi imam Masjid Al Khoeriyah. Sedangkan imam, Budi Harsono, seorang PNS di lingkungan Pemkot Tasikmalaya.
Dalam khutbahnya, Ustaz Ade, mengatakan, dibalik kegembiraan umat Islam merayakan hari kemenangan Ramadhan bertepatan dengan Idul Fitri sebenarnya ada satu musibah besar yang jarang disadari.
"Musibah besar itu adalah kita kembali berpisah dengan Ramadhan, bulan mulia penuh berkah dan ampunan Allah SWT, dan belum tentu tahun depan kita masih ada kesempatan untuk melaksanakannya lagi," kata Ustaz Ade.
Karena itu, tambah Ade, sudah sepantasnya kita berdoa agar bisa bertemu kembali dengan bulan suci Ramadhan pada tahun depan.
Seusai melaksanakan salat Id, warga tak langsung pulang ke rumah masing-masing, tapi menggelar acara bersalam-salaman saling memaafkan.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait