Harga Tiket dan Jadwal Terbaru KA Eksekutif Papandayan, Pangandaran dan Malabar

Kristian
Harga Tiket dan Jadwal Terbaru KA Eksekutif Papandayan, Pangandaran dan Malabar. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) memperkenalkan tiga kereta api (KA) baru pada Kamis (24/1/2024). Ketiga KA tersebut adalah KA Papandayan Ekspres dengan rute Garut-Gambir (PP), KA Pangandaran dengan rute Banjar-Gambir (PP), dan KA Malabar dengan keberangkatan pagi rute Bandung-Malang (PP).

Peluncuran KA Pangandaran bertujuan untuk memberikan alternatif kepada pelanggan KA yang bepergian dari Jakarta ke Bandung, Tasikmalaya, Ciamis, hingga Banjar, atau sebaliknya.

KA Malabar, yang sebelumnya berangkat dari Stasiun Bandung pada pukul 17.20 WIB, kini memiliki keberangkatan tambahan pagi pukul 09.50 WIB menuju Stasiun Malang.

Harga tiket untuk ketiga KA baru ini cukup terjangkau, terlebih dengan diskon promo 20 persen yang berlaku hingga 31 Januari 2024. 

Berikut rincian harga tiket kereta api baru:

1. Tarif KA Papandayan: Rp252.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp156.000 untuk kelas ekonomi.

2. Tarif KA Pangandaran: Rp296.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp180.000 untuk kelas ekonomi.

3. Tarif KA Malabar keberangkatan pagi: Rp420.000 untuk kelas eksekutif, dan Rp240.000 untuk kelas ekonomi.

Peresmian peluncuran ketiga KA ini dilaksanakan pada Rabu, 24 Januari 2024, di Stasiun Garut pukul 12.30 WIB.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network