Begini Posisi dan Kondisi Terakhir Kedua Rangkaian KA Sesaat Setelah Terlibat Kecelakaan di Bandung

Firman Suryaman
Begini Posisi dan Kondisi Terakhir Kedua Rangkaian KA Sesaat Setelah Terlibat Kecelakaan di Cicalengka Bandung. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsTasikmalaya.id - Posisi terakhir lokomotif dan gerbong penumpang KA Turangga dan KA Bandung Raya pascatabrakan terlihat cukup mengerikan.

Dari hasil rekaman sejumlah video amatir terlihat kondisi rangkaian KA Bandung Raya lebih parah ketimbang KA Turangga.

Kabin lokomotif KA Bandung Raya tampak terlihat hancur. Sementara gerbong penumpang di belakangnya naik ke atas kabin lokomotif dan buntutnya berada di sawah. Satu lagi gerbong di belakang terguling.

Sementara rangkaian KA Turangga kondisinya agak mendingan. Baik lokomotif maupun rangkaian gerbong penumpang masih terlihat berderet berada di atas rel.

Lokomotif CC 206 1397 yang membawa rangkaian KA Turangga terlihat nyaris utuh. Begitu pula sembilan rangkaian gerbong penumpangnya.

Seperti diketahui, masinis dan pembantu masinis lokomotif KA Bandung Raya dikabarkan meninggal dunia. Keduanya memang berada di kabin lokomotif yang ringsek.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network