TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Warga RT 03 Perum Mega Mutiara Tasik Regensi, Kelurahan Cibunigeulis, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, menyambut malam pergantian tahun baru 2024 dengan suka cita.
Mereka memilih merayakan momen istimewa ini dengan kegiatan makan bersama nasi liwet, menciptakan atmosfer syukuran dan kebersamaan yang luar biasa.
Salah seorang warga, Asep Waryana (38), mengatakan, bahwa makan bersama nasi liwet menjadi tradisi rasa syukur yang diadopsi oleh warga RT 03.
Menyambut tahun baru 2024, momen ini tidak hanya dipandang sebagai awal baru, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mempererat tali silaturahmi di antara para tetangga.
"Aktivitas makan bersama nasi liwet ini bukan sekadar merayakan tahun baru, tapi juga sebagai ungkapan rasa syukur warga RT 03 khususnya di lorong atau gang kece. Ini menjadi ajang yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan warga," ungkap Asep Waryana, Minggu (31/12/2023).
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait