Lucy menuturkan, event ini tujuannya untuk mengangkat kembali UMKM dan menggandeng mereka ke pasar modern, yang tentu ini sebagai bentuk dukungan Manajemn Plaza Asia Tasikmalaya terhadap para pelaku UMKM dan sebagai kado akhir tahun untuk para konsumen.
"Tujuannya mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) agar dapat terus mengembangkan pangsa pasarnya.," jelasnya.
Lucy menyebut, kegiatan yang dikemas dengan suasana musim dingin pada Desember ini juga menyediakan aktivitas menarik bagi pengunjung. Ada berbagai perlombaan, demo masak, hiburan, dan menyiapkan berbagai hadiah menanti para pengunjung yang berbelanja di Pesta UMKM serta yang mengupload struk belanjanya ke Instagram.
"Berbagai hadiah juga ada sudah kita siapkan. Total Rp600 ribu untuk pemenang terpilih yang mengupload momen di event Pesta UMKM. Tersedia juga aneka spot foto bertemakan winter yang kece," ujar Lucy.
"Kegiatan lainnya ada demo masak, dan ada dari Komunitas Merajut Kota Tasikmalaya (KMKT) mereka juga akan mencoba mengkemas sebuah prodak," lanjutnya.
Lucy mengajak kepada seluruh masyarakat untuk datang ke Plaza Asia Tasikmalaya dan menikmati Pesta UMKM.
"Ayo datang ke Plaza Asia Tasikmalaya, selain ada pasar modern ada juga Pesta UMKM di sini," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait