TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id — Polres Tasikmalaya Kota lakukan pengecekan kendaraan dinas jelang pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2023 dan Operasi Mantap Brata.
Pengecekan kendaraan dinas dilaksanakan di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota, Selasa (28/11/2023).
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin melalui Wakapolres Tasikmalaya Kota, Kompol Dhoni Erwanto, mengatakan, pengecekan randis ini dilaksanakan secara berkala untuk memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima.
Dalam pelaksanaannya, setiap randis diperiksa secara detail dengan tujuan untuk menilai kondisi fisik kendaraan dan menyelaraskan data administrasi dengan bukti fisik.
“Pemeriksaan mencakup kebersihan, kelengkapan, dan kondisi randis," ujar Dhoni.
Menurutnya, pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan bahwa kendaraan dinas berfungsi optimal saat digunakan dalam berbagai tugas, seperti patroli, kunjungan tempat kejadian perkara (TKP), kegiatan sambang ke warga, dan kegiatan lainnya.
Wakapolres juga menyampaikan harapannya kepada personel yang bertanggung jawab atas randis agar merawatnya dengan baik.
"Kerusakan meskipun kecil, jika dibiarkan dapat mengakibatkan kendaraan tidak dapat berfungsi dengan baik. Jika ada kerusakan, laporkan dan ajukan untuk mendapatkan perawatan dari instansi terkait," ujarnya.
“Dengan kondisi baiknya seluruh kendaraan operasional Polri, diharapkan dapat meningkatkan kualitas kinerja sehari-hari dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait