TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Bahagianya Nenek Een (72) mendapat bantuan kursi roda dari Polres Tasikmalaya Kota. Semula hanya terbaring di kasur, kini nenek Een bisa bergerak leluasa di dalam rumah.
"Alhamdulillah sekarang nenek bisa ke sana kemari di rumah. Tidak usah merepotkan yang lain. Bisa melihat ke luar," ujar Een, seusai menerima bantuan kursi roda, Kamis (16/11/2023).
Sebelumnya jajaran Polres Tasikmalaya Kota dipimpin Wakapolres, Kompol Dhoni Erwanto, mewakili Kapolres, AKBP SY Zainal Abidin, mendatangi rumah Een untuk memberikan bantuan kursi roda dalam program Bakti Peduli Disabilitas.
Turut hadir pada kegiatan itu, Kabag Log, Kompol Rusdianto, Kapolsek Rajapolah, AKP Iwan Sujarwo, serta jajaran Forkopimcam Rajapolah.
Bantuan sembako juga diserahkan kepada warga yang membutuhkan, yakni Sujana (55) yang sudah tak mampu lagi bekerja karena sakit.
"Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada warga yang membutuhkan. Terutama Ibu Een yang sangat membutuhkan kursi roda. Mudah-mudahan memberikan kebahagiaan tersendiri," ujar Dhoni.
Kepala Desa Manggungsari, Ucu Komar, menyatakan, realisasi bantuan kursi roda kepada Een sangat diapresiasi oleh pihak keluarga.
"Mereka memang sangat membutuhkan untuk memudahkan aktivitas ibu Een di dalam rumah. Kebutuhan itu lalu diketahui oleh petugas Bhabinkamtibmas dan alhamdulillah direspon bapak kapolres hingga kursi roda pun datang," kata Ucu.
Ia mengungkapkan, kedua warga yang mendapat bantuan sosial dari Polres Tasikmalaya Kota ini selama ini sakit-sakitan. "Kondisi keduanya memang sakit-sakitan sehingga sangat layak mendapat bantuan," ujar Ucu.
Ucu mengucapkan terima kasih kepada kapolres atas respon terhadap kebutuhan kursi roda bagi Nenek Een. "Mudah-mudahan mendapat pahala berlimpah dari Allah SWT," ujarnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait