Bocah 2,5 Tahun di Tasikmalaya Terluka Lehernya Akibat Sayatan Benang Gelasan Layangan Putus

Heru Rukanda
Bocah 2,5 Tahun di Tasikmalaya Terluka Lehernya Akibat Sayatan Benang Gelasan Layangan Putus. Foto: dok. Polsek Cikalong

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Seorang bocah berusia 2,5 tahun terjerat benang gelasan layangan di Jalan Cikalong, tepatnya di Kampung Sukahaji, Desa Mandalajaya, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (16/10/2023).

Korban bernama Azril mengalami luka serius di leher dan wajah akibat sayatan dari tali layang-layang yang putus.

Kapolsek Cikalong AKP Dede Darmawan membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Ya benar kang, korban tersayat tali layang-layang yang putus di wajah dan leher,” ujar AKP Dede saat dihubungi iNewsTasikmalaya.id, Selasa (17/10/2023).

Menurut AKP Dede, sekira pukul 16.30 WIB, korban dan ibunya, Santi (30), sedang dalam perjalanan menggunakan kendaraan bermotor.

Saat melewati tempat kejadian perkara (TKP), tiba-tiba tali layang-layang yang terputus menyayat wajah dan leher korban.

“Jadi korban dan ibunya sedang mengendarai sepeda motor. Kemudian ada tali layang-layang (gelasa) putus yang melintang ke jalan dan mengenai korban,” ucapnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network