Antisipasi Kebakaran Hutan, Perhutani Divre Jabar Banten Gelar Apel Siaga di Galunggung Tasikmalaya

Heru Rukanda
Antisipasi Kebakaran Hutan, Perhutani Divre Jabar dan Banten Gelar Apel Siaga di Gunung Galunggung Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda

Menurutnya, di akhir musim kemarau ini potensi kebakaran hutan masih menjadi fokus perhatian dan menghadapi musim penghujan pengamanan hutan ini harus lebih ditingkatkan. 

"Ini karena menghadapi akhir musim kemarau dan awal musim penghujan tentunya kita harus lebih meningkatkan lagi pengamanan hutan untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya bencana," ujarnya. 

Lebih jauh, Asep menyampaikan bahwa menjaga hutan adalah tugas semua termasuk masyarakat. "Pengamanan hutan bukan hanya tanggung jawab Perhutani, tetapi juga merupakan tugas bersama seluruh komponen masyarakat dan instansi terkait. Kita harus bersinergi untuk melindungi aset alam ini," ungkapnya. 

Pada apel siaga yang dilaksanakan di area tempat wisata Gunung Galunggung Tasikmalaya ini, Kadivre Jabar dan Banten Perum Perhutani menyerahkan bantuan kendaraan sepeda motor untuk sarana petugas di lapangan dalam mendukung pelaksanaan tugas. 

"Para petugas di lapangan tentunya sudah diberikan pelatihan untuk menghadapi situasi darurat dengan cepat dan efisien, sehingga dapat meminimalkan kerugian akibat bencana terutama kebakaran hutan," ucapnya. 

Selain itu, apel siaga juga menjadi momen untuk mengingatkan masyarakat sekitar kawasan hutan tentang pentingnya tidak melakukan aktivitas yang dapat memicu kebakaran, seperti membakar sampah sembarangan atau merokok di area hutan.

"Pemberdayaan masyarakat dalam pengelolaan lingkungan sangat penting. Edukasi tentang bahaya kebakaran hutan perlu terus disosialisasikan agar semua pihak memahami dampak negatif yang bisa terjadi akibat kebakaran hutan," tuturnya. 

Asep berharap dengan adanya apel siaga pengamanan hutan ini, kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian hutan semakin meningkat. 

"Kolaborasi antara Perum Perhutani, petugas keamanan hutan, dan masyarakat sekitar diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dari risiko kebakaran hutan serta menjaga keberlanjutan ekosistem hutan yang berharga," pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, turut dilaksanakan penanaman pohon di area Gunung Galunggung Tasikmalaya. 

Editor : Asep Juhariyono

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network