Education Fair 2023 Meriahkan Perayaan HUT ke-67 SMAN 1 Kota Tasikmalaya

Kristian
Education Fair 2023 Meriahkan Perayaan HUT ke-67 SMAN 1 Kota Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sebanyak 25 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan swasta meriahkan Education Fair 2023 diperayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 SMAN 1 Kota Tasikmalaya, Senin (11/9/2023).

Education Fair 2023 yang digelar di Aula SMAN 1 Kota Tasikmalaya ini juga menghadirkan perguruan tinggi luar negeri dan pameran karya siswa.

Kegiatan ajang peningkatan kualitas pendidikan menuju perguruan tinggi ini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan di dampingi Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XII Provinsi Jawa Barat serta stakeholder lainnya.

"Barusan kurang lebih yang baru hadir ada 20, target minimal yang bisa hadir 25. Itu termasuk dari perguruan luar negeri,"ucap Kepala SMAN 1 Kota Tasikmalaya, Yonandi.

Yonandi menuturkan, menghadirkan perguruan tinggi pada HUT ke-67 SMA Negeri 1 Kota Tasikmalaya adalah sebagai teknik atau strategi sekolah guna memunculkan minat siswa-siswa untuk meneruskan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

"Jadi tahun ini kita punya mimpi, kalau tahun lalu kita 24,59 persen, tahun ini kita 75 persen yang ke PTN, tahun depan kita berharap 90 persen yang ke terima," ungkapnya. 

"Banyak kakak kelas kita yang menjadi orang hebat, diantaranya menjadi direktur UPI. Kemudain alumni-alumni kita juga banyak yang memberikan contoh kesuksesan dan ini sangat luar biasa," sambung Yonandi. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network