Panji Petualang si Pawang Ular Mengidap Diabetes di Usia Muda, Begini Kondisinya Sekarang!

Nurul Amanah/Rivo
Kang Dedi Mulyadi saat menyambangi Panji Petualang yang mengidap diabetes. Foto: YouTube

JAKARTA, iNews.id - Setelah lama tidak terdengar kabarnya, Panji Petualang diketahui menderita diabetes. Panji, yang sebelumnya terkenal sebagai pawang ular, kini berada dalam kondisi yang sangat mengkhawatirkan, tubuhnya menjadi kurus dan kulitnya pucat.

Dalam sebuah video di kanal YouTube Kang Dedi Mulyadi, terlihat saat Kang Dedi Mulyadi berkunjung ke rumah Panji Mulyadi di Purwakarta, Jawa Barat, dan kondisinya sudah tidak sama seperti sebelumnya.

Dedi terkejut melihat perubahan ini, terutama karena Panji kini terlihat kurus dan wajahnya pucat. Dedi pun langsung bertanya tentang kondisi yang sedang dialami oleh Panji.

"Dengan wajahmu yang pucat seperti ini, ada apa? Apakah kamu sakit?" tanya Kang Dedi Mulyadi kepada Panji Petualang, seperti yang dilaporkan dalam video di kanal YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel pada Rabu (9/8/2023).

Editor : Sazili Mustofa

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network