Jelang Ramadan, Harga Telur dan Cabai di Pasar Ciamis Merangkak Naik

Muhamad Iqbal
Jelang Ramadan, Harga Telur dan Cabai di Pasar Ciamis Merangkak Naik. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Muhamad Iqbal

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id - Menjelang bulan Ramadhan, harga beberapa komoditas kebutuhan pokok seperti telur, daging, dan cabai di Pasar Manis Ciamis mengalami kenaikan. Hal tersebut dikarenakan sejumlah kebutuhan pokok banyak diburu warga untuk persiapan bulan Ramadan mendatang.

Pedagang Sayur Pasar Manis Ciamis, Ita (36) mengatakan, harga cabai naik mulai dari 3 hari kemarin. Pasalnya, kenaikan tersebut diprediksi karena meningkatnya jumlah pembeli menjelang Ramadan.

"Untuk sementara hari ini cuma cabai ijo atau cabai domba yang nengalami kenaikan, harga cabai domba melonjak tinggi dari harga normal Rp 70-80 ribu perkilo gram sekarang menjadi Rp 100 ribu perkilo gram," kata Ita, Rabu (22/3/2023).

Menurutnya, dengan kenaikan harga cabai di Pasar Manis Ciamis, para pembeli justru mengurangi jumlah pembeliannya, dikarenakan mahalnya harga cabai hingga Rp 100 ribu perkilo gramnya.

"Untuk konsumen sendiri sementara ini pada mengurangi jumlah belinya, yang tadinya beli seperempat menjadi 1 ons.

Untuk stokk cabai sendiri Alhamdulillah masih terbilang aman," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network