Ini Penampakan Mobile Office Hyudai Universe, Bus Canggih dan Super Mewah Jadi Kantor Berjalan. Foto: Carscoops
Hyundai Universe diketahui menjadi bus yang digunakan di beberapa negara sebagai bus wisata mewah.
Bagian interior didesain ulang terdiri dari tiga area. Ruangan sopir, ruangan kerja dan ruang rapat yang ketiganya memiliki sejumlah fitur canggih dan memanjakan.
Ruang kolaborasi sangat penting karena menampilkan sistem konferensi video, meja konferensi yang dapat dilipat, tempat duduk sofa, dan penyimpanan yang dibuat khusus. Sementara itu, ruang kerja pribadi menampilkan kursi yang dapat direbahkan, meja, bantalan pengisi daya telepon nirkabel, sistem hiburan individu, dan ruang penyimpanan pribadi.
Desain eksklusifnya ini seolah mengingatkan pada kenyamanan kelas bisnis untuk penerbangan internasional saat menggunakan pesawat terbang. Namun, ini ditampilkan pada sebuah bus penumpang.
Ini Penampakan Mobile Office Hyudai Universe, Bus Canggih dan Super Mewah Jadi Kantor Berjalan. Foto: Carscoops
Hyundai tak mengubah spesifikasi mesin dari bus Universe Mobile Office. Bus penumpang ini menggendong mesin diesel enam silinder sejajar dengan tenaga sebesar 380 dk dan torsi 1.568 Nm.
Ini Penampakan Mobile Office Hyudai Universe, Bus Canggih dan Super Mewah Jadi Kantor Berjalan. Foto: Carscoops
Editor : Asep Juhariyono