TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, menggelar lomba gerak jalan beregu dan Peraturan Baris-berbaris Angkatan Bersenjata (PBBAB) tingkat sekolah dasar (SD). Lomba gerak jalan beregu dan PPBAB memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-39 ini dilaksanakan di Komplek SDN Nagarawangi, Selasa (27/9/2022).
Peringatan Haornas selama dua tahun terakhir tidak diisi dengan berbagai kegiatan lomba dikarenakan adanya pandemi Covid-19. Namun, setelah pandemi melandai dan masyarakat sudah vaksinasi termasuk anak-anak, sehingga peringatan Haornas dapat dilaksanakan dengan melibatkan orang banyak.
Lomba gerak jalan beregu dan PBBAB ini dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya Ely Suminar yang ditandai dengan pelepasan balon ke udara.
“Alhamdulilah, setelah 2 tahun kita tidak bisa merayakan haornas karena pandemi, hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan memperingati haornas ke-39. Hari ini Igornas Kecamatan Cihideung menggelar lomba gerak jalan beregu dan PBBAB untuk anak-anak SD,” ujar Ely.
Menurutnya, melalui lomba gerak jalan beregu dan PBBAB ini, tidak hanya akan membuat badan menjadi lebih sehat, ada nilai-nilai yang ingin dicapai. Di antaranya tentang kedisiplinan, kekompakan dan sportivitas.
“Tentunya ini bisa meningkatkan kesehatan, karena dengan olahraga imun kita akan meningkat. Selain itu tentunya melalui lomba gerak jalan ini kita ingin menanamkan kedisplinan dan kekompakan pada anak-anak sejak usia sekolah dasar,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Igornas Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Utep Tutang Sutama mengatakan, peserta lomba gerak jalan beregu dan PBBAB ini merupakan perwakilan siswa dari SD yang ada di wilayah Kecamatan Cihideung dengan jumlah peserta sebanyak 506 orang dari 23 sekolah.
Ia menyebut, penilaian yang dilakukan meliputi kekompakan, kedisiplinan dan kerapihan. “Lomba yang kita laksanakan yaitu gerak jalan beregu. Untuk lomba PBBAB Cuma gerakan dasarnya saja, di antaranya hadap kanan, hadap kiri, balik kanan, dan lainnya,” kata Utep.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait