“Sebelumnya suami saya (Riki) bermimpi bawa pulang motor ke rumah, ada apa ya? eh tahunya dapat motor," cerita dia usai menandatangani penerimaan hadiah tersebut.
Lanjut ibu dua anak itu, kegembiraannya karena mendapatkan sepeda motor tidak terlepas dari kekuatan doa. Apalagi undian yang dia beli hanya satu lembar saja.
“Bangun pagi sekitar jam empat, masak nasi, solat, terus berdoa khusus pengen dapat motor," ucapnya.
Meski perasaan senangnya yang tidak bisa digambarkan, tapi dia masih merasa kebingungan untuk menebus motor yang nilainya cukup besar. "Untuk mengurus admin biayanya masih belum ada, tapi ya, gak tau lah," ungkapnya.
Sementara itu, Andrianus mengatakan, motor undian itu on the road sehingga pemenang bisa menebus STNK dan BPKB saja. "Pemenang tinggal menebus STNK dan BPKB nya, ya paling sekitar dua jutaan kurang," katanya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait