Kebakaran Ruko Gudang Telur dan Besar di Pasar Cikurubuk Diduga dari Korsleting Listrik Pompa Air

Heru Rukanda
Kebakaran Ruko Gudang Telur dan Besar di Pasar Cikurubuk Diduga dari Korsleting Listrik Pompa Air. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Polisi menduga penyebab kebakaran ruko gudang telur dan beras di ruko Permata Blok C Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya berasal dari korsleting listrik.

Kapolsek Mangkubumi Iptu Hartono mengatakan, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota, didapati beberapa petunjuk mengenai penyebab kebakaran.

“Penyebab kebakaran di duga akibat kosleting listrik pada mesin sanyo atau pompa air  yang letaknya di lantai bawah tangga gudang tempat penyimpanan telur dan wadahnya yang terbuat dari kertas,” kata Hartono, Kamis (15/9/2022).

Ia menuturkan, pemilik ruko gudang telur dan beras yang kebakaran bernama Fauza (35) warga Perum Permata Cikurubuk Blok G nomor 1, Kelurahan Linggajaya, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya.

“Korban mengalami kerugian sekira Rp100 juta,” ujarnya.  

Hartono menuturkan, berdasarkan keterangan saksi-saksi, kronologi kebakaran ruko gudang telur dan beras tersebut berawal dari adanya suara letusan kecil dari dalam ruko.

Selang beberapa menit, muncul asap dan api dari dalam gudang telur dan beras tersebut. Saksi kemudian melaporkan ke pemilik ruko dan Polsek Mangkubumi.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network