Menilik Kerajinan Tangan Warga Panyingkiran Dalem Tasikmalaya, Gagang dan Sarung Perkakas Cantik

Dedi Mulyadi
Menilik Kerajinan Tangan Warga Panyingkiran Dalem Indihiang Tasikmalaya, Gagang dan Sarung Perkakas Cantik. (Foto: iNewsTasikmalaya.id/Dedi Mulyadi).

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Tasikmalaya kaya akan kerajinan tangannya. Banyak kerajinan khas Tasikmalaya, di antaranya Payung Geulis, Kelom Geulis, bordir, dan kerajina lainnya yang bisa menghasilkan cuan. 

Nah, kali ini iNewsTasikmalaya.id akan mengulas proses pembuatan kerajinan tangan berupa gagang dan sarung golok, katana, pedang, termasuk pisau dengan bahan yang lain dari pada umumnya serta memiliki beragam bentuk yang indah. 

Mungkin kerajinan yang satu ini merupakan kerajinan yang dianggap masih langka di Tasikmalaya. Seperti yang dilakukan oleh warga Kampung Panyingkiran Dalem, Kelurahan Panyingkiran, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, di mana hampir setiap hari membuat berbagai jenis gagang sesuai dengan pesanan dari konsumen. 

Keunikan dari kerajinan tangan yang dilakukan mereka adalah bahan gagang dan sarung (sarangka) itu rata-rata menggunakan dari bahan kayu yang kuat salah satunya bahan kayu jati.

Selain menggunakan bahan kayu yang berkualitas, para perajin pun memberikan polesan di gagang dan sarung itu dengan berbagai jenis ukiran yang menarik dan cantik.

Para perajin membedakan tampilan warna untuk gagang perkakas tersebut dengan menggunakan pewarna kayu yang bermacam-macam.

Selanjutnya gagang kayu yang diberi warna tersebut dibubuhi pengkilap khusus supaya tampilannya semakin menarik dan cukup ngejreng.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network