Pantai Terindah di Indonesia Bak Surga Dunia, Bikin Betah dan Ingin Kembali

Heru Rukanda/Net Tasikmalaya
Pantai Terindah di Indonesia Bak Surga Dunia, Bikin Betah dan Ingin Kembali. (Foto: pantainesia)

11. Pantai Kasap

Pantai ini memiliki pemandangan yang mirip dengan salah satu Pantai di Indonesia yang cukup populer yaitu Pantai Raja Ampat. Untuk Menikmati view yang mirip dengan Pantai raja Ampat Anda harus naik ke bukit di sebelah pantai ini dengan melewati jalan setapak.

Pantai ini masih tergolong alami dan belum di kelola penuh oleh pemerintah. Pantai ini memang belum banyak dikunjungi orang.

12. Pantai Pasir Timbul, Lampung

Seperti namanya, Pulau ini isinya hanya pasir putih yang akan timbul atau terlihat ketika air laut sedang dalam kondisi surut. Kalau sedang pasang maka pulau ini tidak akan terlihat sama sekali.

Saat paling baik untuk ke tempat ini adalah ketika siang hari. Tempat ini umumnya hanya digunakan untuk berfoto karena terdapat bukit yang bagus untuk digunakan sebagai background foto.

13. Pantai Nihiwatu

Pantai berpasir putih ini mendapat julukan Left God Waves karena keganasan dan kesempurnaan ombaknya. Ombak di Nihiwatu diklaim sebagai salah satu yang tercepat di dunia

Nihiwatu adalah sebuah pantai di Sumba Barat, pantai yang jarang sekali disebutkan sebagai objek wisata Indonesia, dan ternyata masuk dalam 20 besar pantai terbaik dunia.

14. Pantai Iboih

Pantai Iboih juga sering dikenal dengan Teupin Layeu, terletak di sebelah barat Pulau Weh, ujung barat Pulau Aceh. Pantai di Aceh ini menawarkan berbagai macam keindahan yang akan membuat wisatawan yang berkunjung terkesan.

Air lautnya yang jernih dan memiliki warna gradasi hijau biru ditambah hamparan pasir putihnya yang bersih dan dikelilingi oleh hutan lindung, Iboih bagaikan “surga” tersembunyi yang memiliki nuansa tenang dan damai.

15. Pantai Koka


Pantai Terindah di Indonesia Bak Surga Dunia, Bikin Betah dan Ingin Kembali. (Foto: Google Maps)

Pantai Koka atau yang dijuluki dengan The Dream Beach ini terletak di Desa Wolowiro, Kecamatan Paga, Kabupaten Sikka, Kota Maumere, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pantai ini merupakan salah satu obyek wisata favorit di Maumere.

Pemandangan indah dengan hamparan pasir putih dan birunya laut di Pantai Koka menjadi daya tarik tersendiri. Air laut di pantai ini begitu jernih dan masih alami belum terjamah oleh tangan-tangan jahil.

Terumbu karang yang menghiasi air lautnya juga turut mempercantik pemandangan Pantai Koka. Bahkan warga setempat memanfaatkan keberadaan hasil laut Pantai Koka sebagai sandaran hidupnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network