Ihh Jijik, Wanita di Bolivia Temukan Potongan Jari Busuk saat Makan Burger

umaya khusniah
Seorang pembelu menemukan potongan jari manusia dalam burger

SANTA CRUZ, iNews.id - Seorang pembeli tak sengaja menemukan potongan jari saat menggigit burger. Jari yang telah membusuk itu diketahui milik karyawan pabrik burger yang mengalami kecelakaan kerja.  

Penemuan mengerikan ini bermula saat Estefany Benitez menggigit burger dari restoran makanan cepat saji di Kota Santa Cruz, Bolivia. Dalam beberapa gigitan awal, dia tak menemukan keanehan dalam burgernya.  

Namun pada gigitan selanjutnya, dia merasa telah merasakan sesuatu yang keras di mulutnya. Dia pun mengeluarkan apa yang ada dalam mulut.  

BACA JUGA: 

Di Restoran Ini Ada Burger Seharga Rp86,8 Juta, Termahal di Dunia
 

Benitez pun terperanjat karena menemukan adanya potongan jari di makanannya. Dia pun melaporkan apa yang menimpanya ke kepolisian.  

Setelah memeriksa, polisi juga menyatakan jika benda itu merupakan jari busuk. Akibat insiden menjijikkan ini, restoran tempat Benitez membeli burger ditutup sementara. 

penyelidikan terungkap, seorang karyawan pabrik tepat burger itu diolah telah menggalami kecelakaan kerja. Tangannya tertarik ke mesin penggilingan daging pada hari Jumat (10/9/2021).

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network