TASIKMALAYA,iNews.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Tasikmalaya mengakibatkan tanah longsor. Longsor yang terjadi di Kampung Cangkulu, Desa Cikukulu, Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (12/9/2021) malam mengakibatkan satu unit mobil bok yang diparkir di garasi rumah salah seorang warga terseret longsoran tanah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Menurut penuturan Jajang (50), mobil miliknya terseret dan tertimpa material longsoran tanah sejauh sekitar 10 meter. Posisi mobil tersebut berada di dalam jurang. Baru pada Senin (13/9/2021) mobil nahas tersebut berhasil dievakuasi masyarakat dengan cara gotong-royong. "Dievakuasi dengan alat manual. Dibantu para tetangga secara gotong royong," kata dia.
Dikatakan Jajang, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu malam. Saat itu ia bersama keluarganya tengah istirahat di rumah. Sedangkan mobil bok miliknya di parkir digarasi yang berada di samping rumahnya. "Hujannya deras. Tiba-tiba tanah yang ada di samping rumah longsor sehingga mobil yang ada digarasi ikut terbawa," ujar dia.
Menurut Jajang, sebagian badan mobil tersebut tertutup lumpur dan mengalami karusakan cukup berat. Ia mengatakan, proses evakuasi mobil tersebut memakan waktu cukup lama. Sebab, kata dia, evakuasi hanya menggunakan alat manual. "Hanya dengan cangkul dan tali. Butuh waktu lama untuk bisa mengeluaran mobil yang tertimbun longsor," tutur dia.
Sedangkan menurut Wawan, salah seorang warga, evakuasi mobil tersebut berlangsung dramatis. Posisi mobil yang terbawa longsor berada di jurang sedalam 10 meter. Warga bergotong royong untuk bisa mengevakuasi mobil tersebut. Dengan ditarik tali tambang, mobil tersebut akhirnya berhasil dievakuasi. "Untuk ngangkat mobil cukup lama. Kita hanya gunakan cangkul dan menarik pakai tambang. Alat berat nggak bisa ke lokasi karena kondisi jalannya tak bisa dilalui alat berat," kata dia.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait