
TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Euforia kemenangan Persib Bandung sebagai kampiun Liga 1 musim 2024-2025 merambat hingga ke sudut-sudut Kota Tasikmalaya.
Jalan protokol HZ Mustofa pun berubah jadi lautan biru putih pada Senin malam (5/5/2025), saat ribuan bobotoh turun ke jalan merayakan gelar juara tim kesayangannya.
Dimulai sekitar pukul 21.00 WIB, konvoi besar-besaran bobotoh menggema dengan suara klakson, knalpot brong, hingga letupan flare dan kembang api yang menghiasi langit.
Sorak-sorai "Persib Juara!" menggema di sepanjang jalan, menandai kebanggaan atas keberhasilan tim Maung Bandung mengunci gelar setelah hasil imbang 3-3 antara Persebaya dan Persik.
Namun, bukan sekadar konvoi biasa, perayaan ini dihiasi berbagai aksi lucu dan tak terduga. Seorang bobotoh mencuri perhatian karena ikut pawai menggunakan becak motor.
Tak butuh waktu lama, becak tersebut diserbu bobotoh lain yang berebut naik sambil mengayuh dan berteriak-teriak penuh semangat.
Tak kalah menggelitik, seorang penggemar yang terlalu semangat menggeber motornya malah harus mendorong kendaraannya karena overheat. “Motor mogok, ga bisa geber lagi!” teriaknya sambil tertawa di tengah kerumunan.
Puncak keanehan sekaligus hiburan datang dari seorang bobotoh yang membawa alat pancing dan dengan santainya “menjaring” ikan di kolam kecil median jalan. “Dapet, walau kecil!” katanya bangga, menunjukkan hasil tangkapannya kepada rekan-rekan di sekitarnya.
Meski hujan sempat mengguyur ringan, tak satu pun menyurutkan antusiasme massa. Perayaan berlangsung meriah, bahkan menyebabkan kemacetan parah di sepanjang Jalan HZ Mustofa karena dua jalur jalan penuh dengan kendaraan dan bobotoh yang berpesta.
Hingga pukul 22.13 WIB, situasi masih riuh dengan konvoi dan perayaan, sementara aparat dari Polres Tasikmalaya Kota terlihat sigap mengatur lalu lintas dan memastikan kegiatan berlangsung aman.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait