JTI Galuh Raya Berbagi, Warga Panoongan Terima Bantuan Sembako Jelang Lebaran

Febrian Libelvalen
JTI Galuh Raya Berbagi, Warga Panoongan Terima Bantuan Sembako Jelang Lebaran Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Galuh Raya menunjukkan kepeduliannya dengan membagikan puluhan paket sembako kepada warga kurang mampu di Dusun Panoongan, Kelurahan/Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Rabu (26/3/2025).Foto: istimewa

CIAMIS, iNewsTasikmalaya.id – Menjelang Lebaran 2025, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Galuh Raya menunjukkan kepeduliannya dengan membagikan puluhan paket sembako kepada warga kurang mampu di Dusun Panoongan, Kelurahan/Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Rabu (26/3/2025).

Ketua IJTI Galuh Raya, Yosep Trisna, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," ujarnya.

Dalam aksi sosial ini, IJTI Galuh Raya membagikan paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula pasir, mie instan, dan bahan pokok lainnya. Warga yang menerima bantuan tampak antusias dan bersyukur atas kepedulian para jurnalis tersebut.

Salah satu penerima, Ibu Siti (55), mengaku sangat terbantu dengan bantuan ini.

"Terima kasih banyak kepada IJTI Galuh Raya. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, apalagi menjelang Lebaran," ungkapnya.

IJTI Galuh Raya berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi dengan sesama.

"Kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh donatur dan agnia yang telah menyisihkan rezekinya, sehingga kegiatan IJTI Berbagi ini bisa terlaksana," tutup Yosep.
 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update