TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Wali kota dan wakil wali kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan dan Dicky Candra resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025) kemarin.
Namun, pantauan di lapangan, pada Jumat (21/2/2025) pagi, sejumlah kantor di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya belum memasang foto wali kota dan wakil wali kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan dan Dicky Chandra.
Salah seorang camat di Kota Tasikmalaya mengaku, belum memasang foto wali kota dan wakil wali kota Tasikmalaya di kantornya, pasca Viman-Dicky dilantik oleh Presiden Prabowo.
"Belum kang, biasanya kita nunggu arahan dari bagian umum," katanya.
Sementara itu, Bagian Umum Sekertariat Daerat (Setda) Kota Tasikmalaya, Bayu mengutarakan, bahwa sebelumnya untuk foto wali kota dan wakil wali kota Tasikmalaya biasanya sudah ada anggarannnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait