Manajer Area Bagian Barat Klaim Stok dan Pasokan Gas 3 Kg di Tasikmalaya Aman, Warga Bilang Begini!

Kristian
Warga Kota Tasikmalaya kesulitan mencari gas ukuran 3 kilogram, hal itu terlihat di salah satu pangkalan di Jalan Cieunteung, Kelurahan Cilembang. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Warga Kota Tasikmalaya kesulitan mencari gas ukuran 3 kilogram, hal itu terlihat di salah satu pangkalan di Jalan Cieunteung, Kelurahan Cilembang, membludak hingga warga dan pengecer ikut mengantre, pada Selasa (4/2/2025).

Padahal sebelumnya tidak ada antrean, namun kebijakan pengecer tak bisa melayani warga berdampak ke sejumlah pangkalan melayani pembeli dengan jumlah yang banyak.
 
Sementara itu, menanggapi hal tersebut  Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat mengklaim bahwa stok pengiriman ke sejumlah agen dan pangkalan aman serta sudah sesui kebutuhan.

"Stok dan pasokan aman, namun untuk jumlah kebutuhannya harus dicek dulu," kata Area Manager Comrel dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan pada wartawan.

Eko pun menegakan, jumlah pengiriman gas ukuran 3 kilogram ke sejumlah pangkalan tidak ada pengurangan. "Pasokan itu tentu sudah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat yang berhak membeli LPG 3 kg yang merupakan barang bersubsidi," ujarnya.

Salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengaku heran dengan kebijakan yang dilakukan pemerintah pusat yang malah membuat rakyat kesusahan.

"Aneh ini kebijakan malah bikin sulit kita sebagai rakyat," kata warga yang juga sehari-hari sebagai pedagang.

Menurut dia, dengan tidak adanya gas di warung eceran membuat ia harus membeli gas ke pangkalan yang jaraknya jauh.

"Coba bayangkan, ketika gas habis kita harus beli ke pangkalan yang jaraknya jauh, biasanya ini deket. Saya harapa pemerintah mengkaji ulang lagi soal aturan ini," tandasnya.
 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network