BANJAR, iNewsTasikmalaya.id – Tiga atlet bulu tangkis berbakat asal Kota Banjar, Fakha Fathara Idhiawan, Muhammad Akmal, dan Noval Mustofa, bersiap untuk berkompetisi di ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Bulu Tangkis Jawa Barat (Jabar).
Turnamen bergengsi ini akan digelar di GOR Trilomba Juang, Bandung, mulai 21 hingga 25 Oktober 2024. Ketiga pebulu tangkis tersebut akan bertanding di kategori perorangan Taruna Putra, mewakili Kota Banjar.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Kota Banjar, Heru Suprapto, mengatakan bahwa para atlet telah menjalani persiapan yang sangat intensif untuk menghadapi kompetisi ini.
"Kami telah mempersiapkan mereka dengan latihan keras dan terstruktur. Kami optimis mereka akan menunjukkan performa terbaik di ajang ini," kata Heru pada Minggu (20/10/2024).
Heru percaya bahwa ketiga atlet tersebut akan memberikan hasil yang memuaskan, dan berpotensi membawa pulang medali untuk Kota Banjar.
"Kejuaraan ini merupakan kesempatan besar bagi mereka untuk membuktikan diri dan menorehkan prestasi di tingkat provinsi. Ini bisa menjadi batu loncatan bagi karier mereka sebagai atlet profesional," ujarnya.
Sementara itu, Fakha Fathara Idhiawan, salah satu atlet yang akan bertanding, mengungkapkan antusiasmenya dalam menghadapi turnamen ini.
"Saya dan rekan-rekan sudah berlatih keras, baik secara fisik maupun mental. Kami berharap bisa memberikan yang terbaik dan membawa kebanggaan untuk Kota Banjar," ujar Fakha.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait