TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, secara resmi membuka Festival Ekonomi Syariah dan Cinta Bangga Pada Rupiah (Fes x CBP) Funtastic 2024 di Alun-Alun Dadaha, Jumat (6/9/2024) sore.
Acara yang diinisiasi oleh Kpw Bank Indonesia Tasikmalaya ini berlangsung selama tiga hari, dari Jumat hingga Minggu (6-8/9/2024).
Berbagai kegiatan dihadirkan selama festival, termasuk CPB QRIS Fun Run, Talkshow dan Edukasi, Pameran Produk UMKM & Pesantren, Layanan Penukaran Uang, Pentas PAI Se-Jawa Barat, Perlombaan, Kuis Ranking 1, Games & Doorprize, Guest Star Performance, Tabligh Akbar, dan berbagai kegiatan lainnya.
Dalam acara ini, penampilan tamu spesial (Guest Star) menampilkan penyanyi tanah air yang sedang digemari, Rizwan Fadillah dan Keisya Levronka.
Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, menyambut kedatangan perwakilan Pemerintah Provinsi Jawa Barat beserta jajarannya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia Tasikmalaya yang terus mendukung pembangunan ekonomi di Kota Tasikmalaya.
"Tasikmalaya telah mengambil banyak inisiatif positif, termasuk festival yang kita gelar hari ini. Ekonomi syariah menjadi salah satu penyumbang terbesar bagi perekonomian, dengan kontribusi mencapai 46 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) dan aset industri keuangan syariah yang mencapai Rp2.500 triliun pada akhir Desember 2023," ujar Cheka.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait