TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Warga Perum Mitra Batik, Kelurahan Kersamenak, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, dikejutkan dengan kemunculan seekor ular di dapur rumah mereka.
Kejadian tersebut terjadi pada Jumat (6/9/2024) siang, ketika seekor ular koros sepanjang lebih dari 1 meter ditemukan di dapur rumah milik Kiki, salah seorang warga Perum Mitra Batik.
Ular tersebut ditemukan sekitar pukul 13.00 WIB, dan menyebabkan kepanikan di antara penghuni rumah.
Kiki, sang pemilik rumah, segera melaporkan kejadian tersebut ke petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Tasikmalaya setelah merasa cemas melihat ular yang masuk ke dalam kitchen set-nya.
"Karena panik dan khawatir akan bahaya yang mungkin ditimbulkan, saya langsung melapor ke Damkar. Syukurlah, petugas dengan cepat merespons laporan tersebut dan segera mengevakuasi ular itu," ungkap Kiki.
Di tempat terpisah, Kabid Damkar Kota Tasikmalaya, Boedi Santoso, mengonfirmasi bahwa petugasnya telah berhasil mengevakuasi ular koros sepanjang 1 meter tersebut.
"Iya, tadi kami menerima laporan dari warga di Perum Mitra Batik, Kawalu, terkait adanya ular yang masuk ke dapur rumah mereka," kata Boedi melalui sambungan telepon.
Proses evakuasi ular yang berada di kitchen set tersebut hanya memakan waktu sekitar 5 menit. Petugas Regu 2, yang terdiri dari Nizar P, Asep S, dan Azwar Apriyaldi, melakukan penyisiran di lokasi sesuai dengan prosedur operasi standar (SOP).
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait