Pentas Seni Pencak Silat di Kampung Pasanggrahan Tasikmalaya pada Peringatan HUT ke-79 RI

Kristian
Pentas Seni Pencak Silat di Kampung Pasanggrahan Tasikmalaya pada Peringatan HUT ke-79 RI. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Malam perayaan Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia di Kampung Pasanggrahan, Desa Margalaksana, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, pada Minggu (18/8/2024), diwarnai dengan pentas seni pencak silat yang menarik perhatian ribuan warga. 

Pentas seni ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh Ikatan Muda Mudi Kampung Pasanggrahan (IM2KP), dengan tujuan untuk melestarikan warisan budaya Indonesia, yaitu seni bela diri pencak silat. 

Sebanyak 30 peserta pencak silat dari perguruan Pusaka Rajawali Sakti, Kecamatan Kawalu, tampil memukau dengan berbagai gerakan yang memadukan kekuatan, kecepatan, dan kelincahan, membuat penonton terpukau.

Para peserta yang mengenakan pakaian tradisional pangsi dengan lincah memperagakan berbagai jurus, hasil latihan keras di perguruan mereka. Warga yang hadir tampak antusias menyaksikan aksi-aksi memukau yang ditampilkan oleh para pendekar muda ini.

Ketua pelaksana acara dari IM2KP, Imron Rosadi, menjelaskan bahwa pentas seni pencak silat sengaja dihadirkan sebagai upaya untuk menjaga dan melestarikan seni bela diri tradisional Indonesia. 

“Kami ingin agar masyarakat, terutama generasi muda, tidak melupakan pencak silat sebagai warisan budaya bangsa. Malam ini terbukti, ribuan warga hadir menyaksikan. Kami berharap ini bisa memotivasi para orang tua untuk mendorong anak-anak mereka menjadi atlet pencak silat,” ujar Imron.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network