Puluhan Komputer di SMK Negeri Manonjaya Tasikmalaya Digondol Maling, Kerugian Capai Rp340 Juta

Heru Rukanda
Puluhan Komputer di SMK Negeri Manonjaya Tasikmalaya Digondol Maling, Kerugian Capai Rp340 Juta. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Heru Rukanda

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Sebanyak 28 unit komputer dan infokus di ruang praktik siswa rekayasa perangkat lunak SMK Negeri Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya raib digondol maling, Jumat (12/7/2024) dini hari. 

Pencurian komputer di SMK Negeri Manonjaya ini baru diketahui pada Jumat pagi oleh petugas satpam. Adanya aksi pencurian ini pun langsung dilaporkan ke pihak kepolisian. 

Kepala SMK Negeri Manonjaya Wawan Munarwan Ridwan, mengatakan, bahwa aksi pencurian komputer di sekolah yang dipimpinnya tersebut diperkirakan terjadi antara pukul 01.00 WIB hingga subuh.

"Laporan dari satpam, sekitar pukul 01.00 WIB masih dalam kondisi baik. Satpam keliling masih aman. Diketahui pagi-pagi sudah kejadian," kata Wawan kepada iNewsTasikmalaya.id, Jumat (12/7/2024).

Ia mengungkapkan, semula yang hilang hanya 20 unit. Namun, setelah dilakukan pengecekan ulang bersama pihak kepolisian jumlah yang hilang ternyata 28 unit.

"Kalau kerugian diperkirakeun mencapai Rp340 juta," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network