TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Komandan Rayon Militer (Danramil) 1214/Sukaraja, Kapten Inf. Adie Jumali bersama babinsa dan Bhabinkamtibmas Polsek Sukaraja, membantu orang telantar dan sudah dua hari bermalam di mushola, di Kampung Emang, Desa Sukapura, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya.
Orang telantar tersebut diketahui bernama Ade Lazuardi (62), merupakan warga Kampung Bubulak, RT 001/009, Kelurahan Laladon, Kecamatan Ciomas, Kota Bogor.
Menurut Kapten Inf. Adie Jumali, sebelumnya, Babinsa Desa Sukapura, Serma Iskandar, menerima laporan dari kepala desa bahwa ada orang telantar dalam kondisi sakit di mushola.
Kemudian, babinsa bersama babinkamtibmas mengecek ke lokasi dan benar saja, ada pria lanjut usia sedang tertidur di dalam mushola dan keadaan sakit.
"Kami dapat laporan dari babinsa bahwa ada orang telantar sudah dua hari di mushola. Orang itu, mau ketemu saudaranya, tapi kebetulan saudaranya itu tidak ada sedang di Bandung dan susah dihubungi," kata Kapten Inf. Adie kepada iNewsTasikmalaya.id, Kamis (26/6/2024).
Ia menjelaskan, pada Selasa (25/6/2024) pihaknya bersama muspika mendatangi ke mushola. Setelah dicek oleh petugas medis dari puskesmas ternyata mengalami struk ringan dan perlu penanganan intensif.
"Kami sudah koordinasi dengan Danramil Ciomas. Orang ini sudah tidak memiliki keluarga sudah pisah dan tidak memiliki tempat tinggal serta tidak memiliki keluarga di Bogor," ungkapnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait