Kelompok Tani Sawargi Jaya Panen Perdana Ayam Rancage, Pemkot Tasikmalaya Targetkan 10 Paranje

Kristian
Kelompok Tani Sawargi Jaya Panen Perdana Ayam Rancage, Pemkot Tasikmalaya Targetkan 10 Paranje. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Kelompok Tani Sawargi Jaya di Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Purbaratu, melakukan panen perdana Ayam Rancage di kandang Paranje Tasik pada Rabu (12/6/2024) pagi. 

Program ini merupakan inisiatif Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya untuk mengatasi inflasi di sektor peternakan dan meningkatkan ketahanan pangan di Kota Tasikmalaya.

Ketua Kelompok Tani Sawargi Jaya, Muhammad Reza, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, terutama Pemkot Tasikmalaya, karena telah mempercayakan kelompok taninya sebagai percontohan Paranje Tasik.

"Apa yang dimandatkan oleh pemerintah ini saya upayakan semaksimal mungkin, terutama dalam menangani inflasi, stunting, sampah, dan kemiskinan. Kami berusaha memanfaatkan mata rantai yang ada melalui program Paranje Kota Tasikmalaya," kata Reza.

Reza mengakui bahwa keuntungan dari panen perdana ini belum terlihat signifikan. Namun, keuntungan per ekor ayam mencapai Rp 10 ribu. "Ini pertama kali kami melakukan ini, sebelumnya kami hanya beternak ayam pelung," ucapnya.

Reza juga menyampaikan bahwa ia menghadapi beberapa tantangan, terutama karena ayam kampung memiliki karakter yang aktif dan tingkat kanibalisme yang tinggi. 

"Kami perlu mengantisipasi hal ini agar angka kematian tetap rendah," ujarnya.

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network