TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Persib Bandung juara Liga 1 2023/2024 usai mengalahkan Madura United di laga Final Championship Series dengan skor agregat 6-1.
Keberhasilan Persib Bandung menjadi juara liga 1 ini disambut seluruh bobotoh, tak terkecuali di Kota Tasikmalaya. Mereka menyambut Persib Bandung sebagai juara liga 1 dengan nonton bareng (nobar) pertandingan penentuan Maung Bandung.
Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan Madura, pada Jumat (31/5/2024) malam, tim kebanggaan Jawa Barat itu berhasil mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 untuk kemengan Persib.
Kemenangan Persib Bandung atas Madura United disambut antusiasme bobotoh di Tasikmalaya yang menyaksikan laga tersebut di Caffe Mangkok Miring, Kecamatan Cipedes.
Sorak, nyanyian dan tangisan bahagia terlihat dari seluruh bobotoh usai Persib Bandung meraih juara pada Liga 1 2023/2024.
Salah seorang bobotoh asal Tasikmalaya, Wulan Nur Aziza (24), mengungkapkan rasa syukurnya atas raihan prestasi yang didapatkan Persib Bandung pada tahun 2024.
"Alhamdulillah ya Allah menang, terharu sampai nangis, akhirnya Persib juara," kata Wulan pada iNewsTasikmalaya.id.
Wulan menambahkan, dalam merayakan Persib juara, bobotoh di Tasikmalaya akan melakukan perayaaan berupa konvoi dan doa bersama.
"Kita tentu akan rayakan juara ini, kami bangga," tuturnya.
Dia berharap prestasi yang ditorehkan Pedsib Bandungg bisa terus dipertahankan di musim yang akan datang.
"Kedepan semoga Persib juara lagi, saya percaya musim depan edan lagi," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait