Mobil Elf Jurusan Singaparna- Ciawi-Taraju Tasikmalaya Dilempar OTK, Kaca Depan Pecah

Indra Sanjaya
Mobil Elf Jurusan Singaparna- Ciawi-Taraju Tasikmalaya Dilempar OTK, Kaca Depan Pecah. Foto: Istimewa

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Mobil Elf jurusan Singaparna - Ciawi - Taraju, Tasikmalaya, dilempar orang tidak dikenal di wilayah Singaparna. 

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Raya Singaparna jalur Cintaraja, Desa Cintaraja, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat (Jabar), pada Minggu (21/4/2024) dini hari.

Akibat dari kejadian tersebut, mobil Elf dengan nomor polisi Z 7503 HA yang dikemudikan oleh Abah, kaca bagian depannya pecah. 

"Kejadian pelemparan dengan benda keras pada dini hari sekitar pukul 01.30 WIB, akibatnya kaca depan mobil Elf pecah," kata Nurdin, Minggu (21/4/2024).

Nurdin menyebut, para terduga pelaku aksi pelemparan menggunakan kendaraan roda dua. "Diduga pelaku pelemparan batu menggunakan sepeda motor berjumlah 4 unit," bebernya.

Terlihat serpihan pecahan kaca bagian depan berserakan di bagian dasbor, kemudi, hingga bagian jok. 

"Pengemudi tampak panik dan mobil pun berhenti sejenak untuk memeriksa kondisi penumpang dan mobil," imbuhnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun mobil mengalami kerusakan di bagian kaca depan.

"Untuk permasalahan ini pihak korban sudah berkoordinasi dengan Aparat Penegak Hukum (APH) setempat," pungkasnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network