Kemenag Kota Banjar Gelar Program Balik Mudik Gratis ke Bandung-Jakarta

Budiana Martin
Kemenag Kota Banjar Gelar Program Balik Mudik Gratis ke Bandung-Jakarta. Foto: Istimewa

BANJAR, iNewsTasikmalaya.id - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar akan menyelenggarakan program balik mudik gratis tujuan Bandung dan Jakarta untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami akan memfasilitasi arus balik mudik gratis bagi masyarakat," kata Kepala Kankemenag Kota Banjar, Riana Anom Sari, S.E., melalui humasnya H. Aep Saepulloh, pada Minggu (14/4/2024).

Aep menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk peningkatan layanan masyarakat yang diberikan oleh Menteri Agama RI dan Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Barat melalui Kementerian Agama Kota Banjar.

"Pemberangkatan akan dilaksanakan pada Selasa. (16/4/2024) pukul 08.00 WIB. Titik pemberangkatan berada di halaman Kantor Kemenag Kota Banjar," ujarnya.

Program balik mudik gratis ini khusus untuk tujuan Bandung dan Jakarta. "Fasilitas arus balik gratis ini disediakan untuk tujuan Bandung-Jakarta saja," tambahnya.

"Kami juga membatasi kuota penumpang yang dapat menikmati layanan mudik gratis ini, yaitu sebanyak 40 orang saja," kata Aep.

Adapun persyaratan bagi masyarakat yang ingin mengikuti program ini adalah dengan menyertakan fotokopi KTP (Kartu Tanda Penduduk) dan nomor HP aktif.

"Syaratnya hanya menyertakan KTP dan nomor HP aktif. Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi nomor 082296331745 untuk konsultasi dan pendaftarannya," tambahnya.

 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network