Mudik Lebaran 2024 Berkah untuk Pedagang di Jalur Gentong Tasikmalaya

Kristian
Mudik Lebaran 2024 Berkah untuk Pedagang di Jalur Gentong Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Momentum mudik Lebaran selalu membawa keberkahan bagi para pedagang dan pemilik warung kopi di sekitar rest area pom bensin Budiman yang terletak di jalur Gentong, Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya.

Pada mudik Lebaran tahun 2024 ini, para pedagang dan pemilik warung kopi di sekitar rest area SPBU Budiman menjadi tujuan favorit para pemudik. Kehadiran banyak pemudik, terutama mereka yang menggunakan sepeda motor, meningkatkan omzet pendapatan para pedagang.

Keberkahan mudik ini dirasakan oleh Ucu (32), pemilik salah satu warung kopi di area tersebut. Dia mengungkapkan bahwa pendapatannya naik hingga 100 persen selama arus mudik 2024.

"Alhamdulilah, setiap ada arus mudik, omzet selalu meningkat dibandingkan dengan hari-hari biasa. Ada peningkatan omzet hingga 100 persen," kata Ucu kepada iNewsTasikmalaya saat ditemui di warungnya, Senin (8/4/2024) sekitar pukul 12.30 WIB.

Ucu menjelaskan bahwa para pemudik yang singgah di warungnya cenderung membeli makanan ringan dan kopi.

"Pemudik biasanya membeli cemilan, minum kopi, makan mie, dan lainnya," ujar Ucu.

Selama arus mudik 2024, warungnya buka 24 jam karena ini merupakan kesempatan untuk mendapatkan pendapatan tambahan.

"Selama arus mudik 2024, warung kami buka 24 jam. Banyak yang beristirahat dan berbelanja di warung saya," tambahnya.

Ucu menambahkan bahwa lonjakan pemudik yang singgah di rest area tersebut, terutama yang menggunakan sepeda motor, diperkirakan akan meningkat pada malam hari.

"Peningkatan yang lebih tinggi biasanya terjadi pada malam hari. Karena lebaran tinggal sebentar lagi, pasti akan ramai di sini," katanya.

Ucu juga menyebutkan bahwa kenaikan omzet pada arus mudik lebih tinggi daripada arus balik Lebaran, terutama karena posisi warungnya yang berada di bahu kiri dari arah Bandung menuju Tasikmalaya, memudahkan pemudik untuk beristirahat.

"Selama arus balik, warung kami berada di sisi kanan jalan, sehingga pemudik yang menuju Bandung dan sekitarnya enggan untuk berbelok ke kanan," jelas Ucu.

 

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network