Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota Berikan Bingkisan untuk Personel Pengamanan Mudik Lebaran 2024

Kristian
Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota Berikan Bingkisan untuk Personel Pengamanan Mudik Lebaran 2024. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota, Nanda Aulia Joko Sulistiono didampingi seluruh pengurus Bhayangkari menyambangi pos-pos pengamanan lebaran 2024 dan memberikan bingkisan kepada personel yang sedang melaksanakan tugas pengamanan mudik, Sabtu (6/4/2024).

Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota, Nanda Aulia Joko Sulistiono mengatakan, bahwa apa yang dilakukan pengurus Bhayangkari itu untuk memberikan motivasi, semangat dan tali asih dengan berupa bingkisan kepada personel yang melaksanakan tugas pengamanan arus mudik lebaran 2024.

"Giat yang barusan adalah giat dari Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota. Di mana memang kegiatan ini rutin setiap tahunnya dari Bhayangkari. Bertujuan untuk menyemangati bapak-bapak selama pos pengamanan ini," ucap Ketua Bhayangkari Cabang Tasikmalaya Kota, Nanda Aulia Joko Sulistiono kepada iNewsTasikmalaya.id.

Menurutnya, kegiatan tersebut sudah menjadi agenda rutin dilakukan para pengurus Bhayangkari Cabang Tasikmalata Kota setiap adanya pengamanan arus mudik lebaran.

"Setiap ada kegiatan pos pengaman ini Bhayanngkari selalu memberikan parcel kepada bapak-bapak yang berjaga baik itu berupa kopi, gula dan lainnya," ujarnya.

Nanda menyebut, setidaknya ada 3 pos pengamanan yang dikunjungi dan diberikan bingkisan kepada para personel.

"Untuk hari ini kami melewati tiga pos, ada di Rajapolah, Tamankota dan di sini di Pos Pengamanan Terpadu di Lingkar Gentong," tuturnya.

Nanda pun tak lupa memberikan semangat kepada seluruh petugas yang berjaga. Nanda pun berpesan kepada seluruh petugas untuk tetap menjaga kesehatan selama bertugas.

"Semoga untuk lebaran tahun 2024 ini berjalan dengan lancar, para petugas khususnya bapak-bapak kepolisian Polres Tasikmalaya Kota selalu diberikan kesehatan, keselamatan sammpai lebaran nanti," tandasnya.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network