Pengunjung dapat kembali menikmati keindahan alam yang ditawarkan Gunung Galunggung dengan tenang dan nyaman.
Pengelola tempat wisata ini mengajak masyarakat untuk datang dan menikmati pesona alam yang dimiliki Gunung Galunggung.
"Hari ini, tempat wisata Gunung Galunggung kembali buka," ujar Ari Permana, salah seorang pengelola kawasan wisata alam Gunung Galunggung Tasikmalaya kepada iNewsTasikmalaya.id, pada Sabtu (23/3/2024).
Meskipun mengalami sedikit kerusakan akibat angin kencang, keindahan alamnya tetap memukau dan layak untuk dinikmati.
Dengan dibukanya kembali Gunung Galunggung, diharapkan akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Tasikmalaya serta memberikan kesempatan bagi masyarakat lokal untuk menikmati tempat wisata yang merupakan aset alam yang berharga bagi daerah mereka.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait