Terkait dengan penyebab kematian pria berusia 33 tahun tersebut, pihak kepolisian belum bisa memastikannya. Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti di lokasi penemuan mayat pria tersebut.
"Nanti akan disimpulkan oleh tim Inafis. Identitas korban sudah diketahui dari keluarganya," jelasnya.
Salah seorang tetangga korban, Siti Nuramdana (36), mengatakan, pada Sabtu (17/2/2024) malam sekira pukul 00.00 WIB, dirinya mendengar suara rintihan seperti yang sedang merasakan sakit dan diikuti oleh suara benda jatuh.
"Pada malam Minggu, saya mendengar suara rintihan dan kemudian suara seperti benda jatuh. Namun, saya tidak memeriksanya karena merasa takut," ungkap Siti.
Siti menjelaskan, bahwa korban tinggal bersama istrinya di dalam rumah tersebut. Namun, beberapa hari sebelum kejadian, mereka tidak melihat keberadaan istri korban di rumah.
"Mereka tinggal berdua, tapi sudah seminggu ini saya tidak melihat istri korban. Sebelum kejadian, istri korban sempat ada, tetapi kemudian kembali ke dalam rumah. Malam minggu kemudian, baru terdengar suara rintihan dan suara seperti benda jatuh," tutupnya.
Keluarga korban yang datang ke lokasi kejadian tak kuasa menahan kesedihan. Jerit tangis pun pecah ketika petugas membawa kantung mayat berisi jasad korban keluar dari dalam rumah untuk dibawa ke Kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya guna penyelidikan lebih lanjut.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait