TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Dinas Perpustakan dan Kearsipan Daerah (DIPUSIPDA) Kota Tasikmalaya bersama Penerbit Buku Mizan Bandung menggelar Pameran Out of The Box Tasikmalaya 2023.
Pameran Buku yang digelar di halaman DIPUSIPDA Kota Tasikmalaya itu diselenggarakan selama satu bulan, terhitung dari tanggal 17 November - 11 Desember 2023.
"Ini acara diselenggarakan oleh penerbit buku Mizan dari Bandung kerja sama dengan kita. Jadi mereka menyerahkan, mereka hanya ikut di halaman kita, tapi ini luar biasa," ucap Kadisdipusipda Kota Tasikamalaya, Noneng Rosmayanti, Jumat (17/11/2023) siang.
Noneng menuturkan, tujuan pameran buku dengan tema Out of The Box Tasikmalaya 2023 tersebut adalah mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan minat baca dan literasi masyarakat Kota Tasikmalaya.
Sementara itu, berbagai buku dari mulai buku lokal, internasional hingga edukatif tersedia pada pameran buku tersebut, bahkan ada diskon besar-besaran sampai dengan 80 persen.
"Tujuan ini kami sangat dengan terbuka menerima kegiatan ini dan kita bantu bergandeng tangan dengan Mizan. Bagaimana kegiatan ini bisa untuk mendorong minat baca dan literasi di Kota Tasikmalaya. Hari ini juga banyak buku buku diskon yang berkualitas, terbitan mizan semua keren," kata Noneng.
"InsyaAllah anak-anak sekolah juga akan digerakan, jadi ini betul-betul bagaimana meningkatkan minta baca," lanjut dia.
Noneng menambahkan, tingkat kunjungan ke masyarakat mengalami peningkatan jika dibandingkan pada masa gedung perpustakan berada di Kompleks Perkantoran di Jalan Ir H. Djuanda, Kecamatan Indihiang.
Selain itu, dikatakan Noneng, guna meningkatkan minat baca masyarakat Kota Tasikmalaya, pihaknya telah melakukan berbagai terobosan, di antaranya terjun langsung ke lapangan.
"Setelah pindah ke sini, tingkat kunjunganke perpustakaan meningkat walaupun tidak signifikan. Bahkan kalau lagi banyak perlu perluasan lahan lagi," ujarnya.
"Untuk meningkatkan minat baca kita juga turun ke lapangan, jadi pakai mobil keliling dua unit. Cuma bagaimana kita bisa terus meng-updet buku-bukunya agar mereka tidak bosan," pungkasnya.
Sementara itu, Asisten Daerah (Asda) 1, Pemkot Tasikmalaya bagian Pemerintahan dan Kesra, Riza Setiawan, mengatakan, Pemkot Tasikmalaya terus berupaya agar minat baca masyarakat meningka tidak kalah dengan bangsa lainnya.
"Pemkot Tasikmalaya terus menggembor-gemborkan untuk masyarakat mau membaca. Ini kita ketahui bahwa dengan membaca apapun juga bisa berkompetitif dengan orang atau bangsa lain," kata Riza.
Secara data, Riza menyebut, pihaknya belum ada penelitian sebesar mana minat baca di Kota Tasikmakaya. Hanya saja, dari pemerintah akan terus mendorong agar masyarakat mempunyai minat baca yang tinggi.
"Karena untuk majunya seseorang dari minat baca. Mereka akan tahu bagaimana dia melangkah dari membaca, untuk pedoman mereka, untuk melangkah ke arah mana. Baca itu bukan hanya baca buku, ada banyak, antara lain baca koran, baca yang ada informasi supaya pengetahuan lebih luas," pungkasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait