TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota menggelar pasar murah di lantai dasar Plaza Asia Tasikmalaya, Sabtu (1/7/2023).
Selain dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77, kegiatan pasar murah ini juga sebagai upaya Polri dalam membantu pemerintah dalam menekan angka inflasi di Kota Tasikmalaya.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin memantau langsung pelaksanaan pasar murah ini.
"Kami mendapatkan intruksi dari Polda Jawa Barat untuk seluruh polres jajaran agar melaksanakan operasi pasar murah yang dirangkaikan dengan kegiatan peringatan hari Bhayangkara ke-77," kata AKBP Zainal.
Menurutnya, dalam pelaksanaan pasar murah ini, pihaknya berkoordinasi dengan Bulog, Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya, dan juga Plaza Asia Tasikmalaya selaku yang menyediakan tempat atau lokasi.
"Alhamdulillah, antusias masyarakat sangat baik. Kegiatan pasar murah ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat di wilayah Kota Tasikmalaya," ucapnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait