TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Aksi pencurian di rumah kosong terjadi di Kota Tasikmalaya. Kali ini terjadi di kompleks perumahan Pelangi Residence Blok J4, Kelurahan Kersanagara, Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya, Senin (8/5/2023).
Pemilik rumah, Feni Hermawatiningsi (21) mengatakan, dia bersama suaminya pergi pada Minggu (7/5/2023) sekira pukul 10.00 WIB dan kembali ke rumahnya pada Senin (8/5/2023) sekira pukul 09.00 WIB.
“Saya dan suami pergi keluar rumah dan kembali pada hari Senin. Kondisi rumah seperti biasa saja, makanya saya tidak menaruh curiga,” kata Feni.
Menurutnya, ia dan suaminya sempat ke samping rumah dan mengecat tembok. Namun, saat dirinya hendak manaruh cincin, ternyata perhiasannya yang lain seperti kalung emas yang disimpan di dalam kotak sudah tidak ada di tempatnya.
Tidak hanya itu, uang tunai sebesar Rp6 juta dan satu unit handphone (hp) pun sudah hilang dari tempat penyimpanannya.
“Saya dan suami sempat ke samping dan mengecet tembok. Dan pas saya mau menaruh cincin ke lemari ternyata perhiasan yang lain sudah tidak ada di kotaknya, handphone dan uang juga sudah tidak ada di posisinya. Kalau dihargain totalnya sekira Rp9,2 juta,” ujarnya.
Ia menuturkan, kejadian tersebut kali pertamanya terjadi di rumahnya. Sejauh ini tidak ditemukan adanya kerusakan, tapi ada saksi yang melihat bahwa ada orang masuk masuk ke rumah dan dari rekaman CCTV terlihat ada sepeda motor yang parkir di depan rumah.
“Saya langsung melapor ke RW dan langsung ada tindakan. Sama sekali gak ada curiga. Ini baru pertama kali. Kalau perusakan sih gak ada, Cuma ada saksi ada yang melihat ada orang yang masuk dan dari CCTV ada motor yang parkir di depan rumah sekitar 5 menit dan kunci pintu yang biasanya saya kunci 2 kali, ini hanya satu kali. Saya kan biasa kalau ngunci pintu itu 2 kali,” tuturnya.
Polisi RW, Bhabinkamtibmas Polsek Cibeureum, dan Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi.
Kasi Humas Polres Tasikmalaya Kota Ipda Jajang Kurniawan membenarkan adanya aksi pencurian tersebut. “Ya memang benar, ada kejadian itu. Satreskrim sedang melakukan penyelidikan,” kata Jajang, Rabu (10/5/2023).
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait