JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id - Harga tiga jenis Bahan Bakar Minyak (BBM) PT Pertamina (Persero) nonsubsidi, yakni Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex kembali terjadi kenaikan per 3 Agustus 2022.
Sementara untuk BBM Ron 92 atau Pertamax tidak mengalami kenaikan, harga masih sama dengan harga di Juli.
Sedangkan BBM jenis Ron 92 mengalami penyesuaian harga pada awal Juli. Pemicunya karena terjadi fluktuasi harga minyak dunia akibat perang Rusia-Ukraina.
Berikut ini perbandingan harga BBM Ron 92 Pertamina, Shell, Viva, BP-AKR:
1. Pertamina
Meski adanya konflik global yang membuat harga minyak dunia terkerek, Pertamina konsisten menjual BBM Ron 92 di harga terendah dibandingkan dengan lainnya, seperti Shell, Vivo, dan BP. Per 1 Juli 2022, Pertamina menjual Pertamax dengan harga Rp12.500 per liter dan hingga saat ini belum naik.
2. Shell
Mengutip laman resmi shell.co.id, harga BBM Shell Super (RON 92) pada 1 Agustus 2022 dijual dengan harga Rp17.300 per liter untuk wilayah Jakarta, Banten Jawa Barat, Jawa Timur dan Bali. Sedangkan untuk wilayah Sumatera Utara dibanderol Rp17.400 per liter.
Harga tersebut turun jika dibandingkan dengan harga per 1 Juli sebesar Rp18.500 per liter. Harga tersebut di wilayah Jakarta, Banten, Jawa Barat.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait