TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 76 Bhayangkara, Polres Tasikmalaya Kota menggelar funbike, Minggu (19/6/2022) pagi. Ratusan peserta dari berbagai komunitas sepeda baik instansi pemerintahan dan swasta serta masyarakat hadir dalam memeriahkan HUT ke 76 Bhayangkara di Mapolres Tasikmalaya Kota.
Kegiatan funbike ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia, dari mulai Mabes Polri, masing-masing polda dan polres.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan mengatakan, kegiatan funbike ini merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT ke 76 Bhayangkara. Funbike dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
“"Syukur alhamdulilah, pagi ini Polres Tasikmalaya Tota bisa menggelar kegiatan funbike bersama masyarakat dan anggota. Kegiatan ini dibuka langsung langsung oleh pak Kapolri," AKBP Azhari Kurniawan, seusai kegiatan funbike di Mapolres Tasikmalaya Kota, Minggu (19/6/2022) pagi.
Funbike dalam rangka memperingati HUT ke 76 Bhayangkara ini menyusuri ruas jalan di pusat Kota Tasikmalaya. Selain itu, Polres Tasikmalaya Kota juga menggelar senam sehat di halaman Mapolres.
Sejumlah hadiah dan doorprize disediakan Polres Tasikmalaya Kota dalam kegiatan funbike kali ini. “Hadiah utama berupa sepeda motor Yamaha Fino on the road,” tandasnya.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait