"Pas dibuka bantal banyak darah. Langsung saya lari keluar
Saya beri tahu Teh Nining yang bekerja di sini (toko korban) dan laporan ke punduh," kata dia.
Penemuan mayat di dalam ruko pun dilaporkan ke Polsek Pageurageung, Polres Tasikmalaya Kota.
"Saya menerima laporan sekitar pukul 07.00 WIB. Saat dicek memang benar ada mayat perempuan dengan kondisi terluka di leher," ujar Kapolsek Pagerageung AKP Erustiana.
Pihaknya kemudian berkoordinasi dengan Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Korban terluka di leher dan tangan. Luka dileher diduga karena digorok benda tajam," kata Kapolsek Pagerageung.
Usai dilakikan olah TKP, jasad korban kemudian dievakuasi ke kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya untuk kepentingan penyelidikan.
Editor : Asep Juhariyono
Artikel Terkait