H+2 Lebaran, Arus Balik Mulai Terlihat di Jalur Gentong Tasikmalaya

Kristian
H+2 Lebaran, Arus Balik Mulai Terlihat di Jalur Gentong Tasikmalaya. Foto: iNewsTasikmalaya.id/Kristian

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - H+2 Lebaran 2024, arus lalu lintas (lalin) di Jalur Gentong, Kabupaten Tasikmalaya, mulai dipadati pebalik, Jumat (12/4/2024) pagi.

Pantauan di lokasi, volume kendaraan di Jalur Gentong dari arah Tasikmalaya terpantau ramai lancar. Sementara itu, dari arah sebaliknya masih banyak melintas para pemudik dan warga yang berlibur ke wilayah Pangandaran.

Pihak kepolisian mengimbau kepada para pebalik yang akan melintasi Jalur Gentong untuk mengecek kembali kondisi kendaraannya sebelum berangkat. 

Hal itu lantaran Jalur Gentong sarat akan tanjakan dan kelokan dengan kemiringan jalan yang curam. Tak sedikit kendaraan mengalami mogok aus kopling saat terjadi antrean atau kemacetan saat menapaki tanjakan. 

Puncak arus balik sendiri diperkiraman akan terjadi pada Sabtu dan Minggu (13-14/4/2024) menjelang berakhirnya cuti bersama dan libur lebaran. 

Editor : Asep Juhariyono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network