Polri Presisi Peduli Disabilitas, Polres Tasikmalaya Kota Berikan Bantuan Kursi Roda

Heru Rukanda
Polri Presisi Peduli Disabilitas, Polres Tasikmalaya Kota Berikan Bantuan Kursi Roda. Foto: Humas Polres Tasikmalaya Kota.

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id - Polres Tasikmalaya Kota menunjukkan kepedulian mendalam terhadap masyarakat disabilitas dengan memberikan bantuan kursi roda. Inisiatif ini diambil sebagai langkah nyata untuk meningkatkan kesejahteraan dan mobilitas para penyandang disabilitas di Kota Tasikmalaya.

Penyerahan bantuan kursi roda dilakukan secara simbolis oleh Wakapolres Tasikmalaya Kota Kompol Dhoni Erwanto yang menegaskan pentingnya inklusi sosial dan memberikan perhatian kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk mereka yang memiliki kebutuhan khusus. 

"Kegiatan ini bukan hanya sekadar aksi sosial, tetapi juga merupakan upaya Polres Tasikmalaya Kota untuk mewujudkan kota yang ramah disabilitas," ujar Dhoni, Jumat (20/10/2023).

Dhoni berharap, dengan memberikan bantuan kursi roda, para penyandang disabilitas dapat lebih mandiri dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan sosial, pendidikan, dan pekerjaan.

"Kami berkomitmen untuk menjadikan Kota Tasikmalaya inklusif dan ramah disabilitas. Melalui bantuan kursi roda ini, kami ingin membantu mereka yang membutuhkan agar dapat merasakan kehidupan yang lebih baik dan lebih bermakna," ucapnya. 

Pemberian kursi roda kali ini diberikan kepada salah seorang anak warga Perum Griya Aboh, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, yang menderita sakit sehingga tidak bisa berjalan seperti anak-anak lain sebayanya. 

Keluarga enerima bantuan merasa sangat bersyukur atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh Polres Tasikmalaya Kota. Mereka menyampaikan terima kasih kepada pihak kepolisian atas bantuan yang sangat berarti ini.

Aksi kepedulian Polres Tasikmalaya Kota terhadap masyarakat disabilitas ini diharapkan dapat menginspirasi sektor-sektor lainnya dalam membangun lingkungan yang inklusif dan memberdayakan seluruh warganya, tanpa memandang latar belakang atau kondisi fisik.

Dengan langkah-langkah nyata seperti ini, diharapkan semakin banyak pihak yang tergerak untuk berpartisipasi dalam memperjuangkan hak-hak dan kesejahteraan masyarakat disabilitas, menciptakan masyarakat yang lebih adil dan berkeadilan bagi semua.

Editor : Asep Juhariyono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network